Saturday, August 20, 2016

[FanArt] Rimuru Tempest - Tensei Shitara Slime Datta Ken (Step by Step with Mouse)

Yah... :D

Salam dari RFTaurus,



Kali ini RF akan membagikan sedikit tutorial dalam menyelesaikan suatu Art atau lebih tepatnya FanArt yang RF buat akhir-akhir ini...

FanArt dari sebuah Light Novel yang awalnya juga berawal dari sebuah Web Novel dengan judul "Tensei Shitara Slime datta ken". menggunakan "SAI PAINTOOL"

FanArt yang RF buat kali ini berisi kan Rimuru Tempest yang merupakan tokoh utama dari cerita ini.

Rimuru sendiri adalah sebuah Slime yang juga pada awalnya merupakan seorang manusia yang bereinkarnasi setelah dibunuh oleh seorang perampok.

Sedikit sinopsis dari Light Novel ini :
A man is stabbed by a robber on the run after pushing his coworker and his coworker’s new fiance out of the way. As he lays dying, bleeding on the ground, he hears a voice. This voice is strange and interprets his dying regret of being a virgin by giving him the [Great Sage] unique skill! Is he being made fun of !?! 

langsung saja tutorialnya :

1. Pertama, Sketsa dasar menggunakan pensil HB, 2B, 4B, kertas HVS, papan jalan, dan juga penghapus. Setelah itu, jika kalian memiliki Scanner kalian dapat melakukan Scan agar hasil lebih jelas namun jika tidak, kalian dapat menggunakan kamera HP seperti RF dibawah ini



2. Kedua, mungkin untuk sebagian orang (terutama RF sendiri) hal ini adalah salah satu yang paling menyebalkan terutama untuk kalian para pengguna jasa sang "Tikus" berbuntut panjang. LineArt atau dengan kata lain penarikan garis ulang terhadap gambar yang sudah kita sketch.

mungkin untuk kalian yang belum paham, biar RF beritahu, LineArt ini sendiri sangat penting gunanya dalam pemberian warna dengan menggunakan tool magic wand. mengapa demikian ? hal ini dikarenakan, jika kalian menggunakan magic wand tanpa melakukan LineArt hal yang terjadi adalah gambar kalian akan keluar garis atau menyeleksi seluruh area pada gambar. namun dengan kalian melakukan Line Art, kalian dapat mendapatkan hasil gambar yang sangat bersih seperti dibawah ini...





 3. ketiga, setelah membuat Line Art, RF sarankan agar kalian memberikan warna abu kepada latar belakang gambar kalian pada layer terpisah. Alasannya adalah agar tidak membuat penglihatan kalian terganggu saat pemberian warna karena warna putih yang terlalu cerah untuk mata.

setelah itu, berilah warna dasar pada bagian dasar gambar (base Color) seperti warna rambut pada contoh dibawah ini. (untuk tutorial lengkap perbagiannya akan RF berikan dilain waktu setelah melihat respon dari kalian para pembaca). pemberian warna dasar sendiri digunakan agar memudahkan kalian mendapatkan bayangan awal pada gambar kalian.

tool yang kalian gunakan dapat berupa apa saja disini RFsendiri menyarankan Brush atau Fill color.


4. keempat, Nah sekarang Teknik yang RF gunakan dalam melakukan pewarnaan adalah teknik LineArt full Shade (Namain sendiri entah kenapa keren wkwkwk :D). teknik menggunakan Line Art untuk membuat gradasi warna pada shading yang RF coba buat agar tidak keluar garis dan dapat sesuai bayangan kita.

kelebihan dari menggunakan teknik ini adalah memudahkan para pengguna Mouse untuk membuat bagian-bagian yang akan di shading dengan kata lain memisahkan perbagian antara warna dasar dan bayangan. lakukan sebanyak yang ada didalam bayangan kalian, disini RF menggunakannya sebanyak 2 lapis. lapis pertama untuk warna dengan kadar kegelapan sedang dan yang terakhir dengan yang lebih gelap.

kelemahan, tentu saja memakan waktu dan tidak terlalu memberikan variasi.

PS: jangan lupa mengganti color pada LineArt kalian agar warnanya dapat lebih melebur.


5. kelima, lakukan langkah ini secara berturut-turut.


6. keenam, berikanlah beberapa corak yang memberikan detail kepada gambar kita.


7. ketujuh, ulangi hal ini beberapa kali agar memberika hasil yang memuaskan.






8. Kedelapan, Terakhir berilah sentuhan terakhir kapada gambar kalian agar terlihat lebih enak untuk dipandang. (ini juga dapat berupa efek ataupun background)


Pixiv : 
リムル  テムペスト トランスfオルム バrジオン | RF-Taurus [pixiv] http://www.pixiv.net/member_illust.php?mode=medium&illust_id=53560205

DeviantArt : 
http://rftaurus.deviantart.com/art/Rimuru-Tempest-Slime-and-Human-Version-572163673?ga_submit_new=10%253A1447520125

Facebook :
https://web.facebook.com/943783025632599/photos/pcb.1080159708661596/1080158631995037/?type=3



dan terakhir gambar kita selesai memasuki proses pewarnaan :D

RF sendiri membuat gambar ini selama 24 jam atau dengan kata lain 1 hari penuh selama 4 hari dengan kata lain dalam sehari melakukan proses selama 6 jam.

tapi yah mau bagaimana lagi, untuk kita para pengguna Mouse... hal ini adalah langkah awal yang dapat membawa kemampuan kalian lebih jauh lagi dari sekarang . karena setiap perjalanan selalu melalui hal yang dinamakan "Trial and Error".

Nah bagaimana ? apa kalian sudah mengerti ? Jika ada pertanyaan silahkan ditanyakan pada kolom pesan ya... :D

0 comments:

Post a Comment

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
 
close
   
close